Pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir membuka
penerimaan Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Tahun Anggaran 2024
Tahap 2.
Adapun seleksi PPPK Tahun 2024 tahap 2 diperuntukan bagi
tenaga non-ASN yang aktif bekerja paling sedikit 2 (dua) tahun terakhir secara
terus menerus di pemerintah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir saat mendaftar
(termasuk lulusan PPG untuk formasi guru).
Periode Pendaftaran pelamar Tahap 2 dimulai pada tanggal 17
November 2024 Pukul 00.01 WIB sampai dengan tanggal 31 Desember 2024 Pukul
23.59 WIB.
Pengumuman formasi merujuk pada :
1. Pengumuman Bupati Penukal Abab Lematang Ilir Nomor : 800/2046/BKPSDM-I/2024 tanggal 30 september 2024
tentang Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Jabatan Fungsional Tenaga Teknis
2. Pengumuman Bupati Penukal Abab Lematang Ilir Nomor : 800/2053/BKPSDM-I/2024 tanggal 30 september 2024
tentang Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Jabatan Fungsional tenaga Kesehatan
3. Pengumuman Bupati Penukal Abab Lematang Ilir Nomor : 800/2054/BKPSDM-I/2024 tanggal 30 september 2024
tentang Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Jabatan Fungsional Tenaga Guru
Informasi pengumuman selengkapnya silahkan
klik >>di sini<<.
formasi dapat juga dilihat di portal
https://sscasn.bkn.go.id/
Untuk contoh format Surat Lamaran, Surat Pernyataan 5
Point, Surat Keterangan Pengalaman Kerja dan Surat Keterangan Aktif bekerja secara terus menerus saat Mendaftar dapat diunduh >>di sini<<.
Informasi mengenai Surat Edaran Kualifikasi Akademik dan
Sertifikat Pendidik bagi Pelamar PPPK Guru serta Surat Edaran Persyaratan
Kualifikasi Pendidikan dan STR bagi Pelamar PPPK Tenaga Kesehatan
dapat diunduh >>di sini<<.